Ambon, BM – Dalam rangka Pemilihan Umum (Pemilu) Legislatif maupun Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan berlangsung tahun 2024 mendatang, DPRD Provinsi Maluku melakukan rapat koordinasi (rakor) bersama KPU dan bawaslu untuk membahas anggaran yang nantinya akan digunakan untuk mendukung suksesnya pesta demokrasi lima tahunan tersebut.
“Segala hal yang berkaitan dengan pemilu pilkada itu nantinya, akan di lakukan berbagai persiapkan secara matang sebelum awal pesta demokrasi itu di lakukan,” demikian disampaikan Ketua Komisi I DPRD Provinsi Maluku Amir Rumra kepada awak media diruang paripurna Selasa (04/04/2023).
Menurutnya, persiapan yang akan di lakukan oleh Komisi I DPRD Propinsi Maluku, yakni KPU dan Bawaslu akan di lakukan rapat koordinasi pada bulan April 2023 mendatang untuk membahas anggaran pilkada pastinya.
“Posisi anggaran yang akan di persiapkan untuk pilkada nantinya akan, di persiapkan dengan baik, saya rasa persiapkan anggaran yang akan di refisi bersama berkaitan dengan pilkada akan mampu memberikan gejolak politik yang sejuk di pilkada nantinya,” jelasnya.
Oleh karenanya kata Rumra, anggaran yang sudah di persiapkan sebanyak 400 milyar untuk seluruh kabupaten/kota di Provinsi Maluku.
“Dana bagi hasil juga sama, sebab pengawasan komisi l di lapangan telah menemukan berbagai persiapan anggaran seperti kota Tual di antara lima kabupaten/ kota yang telah di kunjungi komisi,” tuturnya.
Ia juga mengatakan, dari lima kabupaten/ kota yang telah di kunjungi Komisi I DPRD Maluku, pada prinsipnya telah siap untuk refisi anggaran pada pilkada 2024 mendatang.
Hal itu juga telah di persiapkan KPU, dan Bawaslu Provinsi dari hasil legitimasi yang akan di sampaikan, yang nantinya akan dilanjutkan ke Sekertaris Daerah (Sekda) Maluku. (BM-04)
Komentar