oleh

Murad Yakin Hasil Rapimwil II PPP Maluku Sukseskan Pembangunan Daerah

Ambon, BM – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Maluku, menyelenggarakan Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) II dan Training Of Trainers (ToT) Sekolah Politik Perempuan DPW PPP Maluku Tahun 2022, Kamis (03/11/2022) di lantai V Santika Hotel, Ambon.

Rapat ini untuk membahas, mengkoordinasikan, memutuskan dan menetapkan pelaksanaan berbagai keputusan partai yang bersifat khusus, sebagai tindak lanjut Mukernas DPP PPP, pada September kemarin, yang bertujuan memperkuat kesolidan, memastikan PPP menang di pemilu 2024 mendatang.

Rapimwil yang dibuka pelaksanaannya secara resmi oleh Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) H. M. Mardiono itu, mengusung tema “PPP Solid, PPP Menang”.

Gubernur Maluku Murad Ismail, dalam sambutannya yang dibacakan Sekretaris Daerah (Sekda) Maluku, Sadali Ie mengatakan, PPP sebagai partai Islam yang terus berkembang ditengah dinamika zaman.

Pengalaman dan kematangan berpolitik PPP, kata Gubernur, sudah teruji dalam melakukan tanggung jawabnya secara prinsipil dan substansial, dengan menjalankan amanat demokrasi dalam konteks pembangunan daerah yang lebih berkualitas.

Oleh rarena itu, dirinya merasa perlu adanya dukungan PPP untuk mempersiapkan seluruh energinya membangun masyarakat. Sebab itulah inti perjuangan.

“Saya pun yakin, Rapimwil II ini akan membahas dan mendiskusikan berbagai persoalan mendasar kepartaian serta menghasilkan keputusan untuk sama-sama memperjuangkan kemajuan Maluku dalam segala aspek. Kemajuan yang saya maksudkan, tidak lain dari tekad dan semangat untuk mensukseskan agenda-agenda pemerintahan pembangunan di Maluku,” kata Gubernur.

Kepala daerah menilai, kegiatan musyawarah ini sangat penting dan strategis bagi seluruh pengurus dan kader PPP di Maluku. Hal ini untuk memantapkan kembali eksistensi PPP sebagai partai Islam yang telah mengawal reformasi bangsa dan negara di Provinsi Maluku. Menjadi partai besar di tengah konstruksi negara demokrasi tidaklah mudah. Selain dihadapkan pada berbagai realitas yang memerlukan kecerdasan dan kematangan politik, juga dibutuhkan seni dalam melengkapi cita-cita perjuangan partai itu sendiri, terutama dalam mewujudkan kesejahteraan rakyat dan kemandirian bangsa.

“Atas nama pribadi dan juga pemerintah provinsi Daerah Saya mengucapkan selamat dan sukses atas diselenggarakannya kegiatan ini,” ujar Gubernur.

Menurutnya, apa yang menjadi cita-cita nasional, itu juga diperlihatkan PPP dalam komitmen kepartaiannya dan menjadikannya sebagai partai bermartabat ditengah berbagai persoalan bangsa dan masyarakat khususnya di Maluku. Sebagai partai politik, PPP telah berperan aktif dalam menyelesaikan berbagai tantangan keumatan dan pembangunan yang semakin kompleks di Maluku di bidang politik, pemerintahan, mendukung kebijakan pemerintah daerah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat berbasis kearifan lokal, membangun kehidupan keagamaan yang moderat, rukun, harmonis dan religius untuk mewujudkan pesan Islam.

“Tahun 2024 akan diselenggarakan event politik, saya berharap seluruh masyarakat Maluku dan partai politik yang ada di Maluku khususnya PPP, dapat menjadi kekuatan pendamai dan pemersatu, guna mensukseskan pesta demokrasi agar berlangsung secara aman, damai dan demokratis,” tutup Gubernur.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum (Ketum) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) H. M. Mardiono menegaskan, bila seluruh kader PPP harus bersatu dalam satu perintah.

Ketegasan itu, menurutnya, sesuai dengan makna pemilu yaitu kontestasi partai politik yang terdiri dari dewan pimpinan pusat dan wilayah cabang.

Dirinya menambahkan, ketegasan diatas bertujuan untuk membuka kemungkinan adanya sekat yang bisa memecahkan persatuan kader pasca pergantian Ketua Umum PPP saat ini.

“Jadi semuanya harus satu komando berdasarkan keputusan pimpinan dewan pusat. Sebab, kita harus memiliki suara yang sama karena partai politik akan merangkul semua isu-isu yang muncul dari masyarakat sehingga menjadi satu keputusan kepada partai politik,” tandasnya.

Ditempat yang sama, Ketua Wilayah Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PPP Maluku A. Aziz Hentihu, mengatakan Rapimwil kali ini adalah momen penting sebagaimana tertuang dalam pasal 58 Konstitusi PPP, yang tujuannya untuk membahas dan memutuskan pelaksanaan keputusan – keputusan PPP yang sifatnya khusus, yang dalam pelaksanaannya diikuti PH DPW PPP serta para Ketua DPC. Dan dalam kondisi khusus melibatkan pimpinan majelis / cabang juga anggota legislatif.

“Kegiatan politik ini, sekaligus untuk menjaga iklim konsolidasi ditingkat DPW guna memantapkan kesiapan mesin politik PPP di Maluku, sekaligus memastikan soliditas DPW PPP Maluku pimpinan Plt. Ketum Mardiono, guna menjemput kemenangan PPP di pemilu 2024,” kata Azis.

Adapun Rapimwil II tersebut, dihadiri Penjabat Walikota Ambon, Bodewin Wattimena, Waketum DPP PPP, Dra. Hj. Ermalena. MHs, dan para sesepuh maupun pengurus DPW PPP Maluku, termasuk para pimpinan DPC Kabupaten/Kota se-Maluku. (BM-03)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *