oleh

Malteng dan Kota Ambon, Kembali Tambah Medali Emas di Hari Terakhir Karate POPMAL IV

Ambon, BM – Karateka Maluku Tengah (Malteng) dan Kota Ambon meraih lagi medali emas Pekan Olahraga Provinsi Maluku (POPMAL) IV tahun 2022.

Di hari terakhir perhelatan cabor karate yang dipusatkan di Sport Hall, Karang Panjang – Ambon, Minggu (20/11/2022), karateka Malteng, Derhold Telussa berhasil meraih emas di kelas Kumite Putra -55 kg.

Medali perak diraih Samuel Elkel (Kabupaten Maluku Tenggara), sedangkan medali perunggu Reihard Melvin Teng (Kota Ambon) dan Paulus Joseph Tuhuteru (Kota Ambon).

Sementara di kelas Kumite Putri -50 kg, medali emas diraih Savrinda Muskitta (Kota Ambon), perak Nur Afni Soulisa (Kabupaten Kepulauan Tanimbar) serta perunggu Abril Muskitta (Kota Ambon) dan Frenska Pattikawa (Kabupaten Maluku Tengah).

Hasil itu membuat Kota Ambon tampil sebagai juara umum cabor karate POPMAL IV tahun 2022 dengan meraih 7 emas, 6 perak dan 7 perunggu, disusul Kabupaten Maluku Tengah (3-2-3), Kabupaten Kepulauam Tanimbar (3-1-3), Kabupaten Seram Bagian Barat (0-1-4), Kabupaten Maluku Tenggara (0-1-2), Kabupaten Buru (0-1-1), Kabupaten Maluku Barat Daya (0-1-1), Kabupaten Buru Selatan (0-0-3), Kabupaten Seram Bagian Timur (0-0-2). (BM-03)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *