oleh

Ini Komitmen PT. SAA Saat Pertemuan Dengan Delegasi Pemprov Maluku

Jakarta, BM – Kepala Dinas Pertanian (Kadistan) Provinsi Maluku, Ilham Tauda mengatakan, delegasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku yang dipimpin langsung Gubernur, Irjen Pol. (Purn) Drs. H. Murad Ismail, Selasa (07/06/2022) telah bertemu dengan manajemen PT. Santos Agro Abadi (SAA) di Jakarta.

Menurut Ilham, dalam pertemuan tersebut owner PT. SAA, Soedomo Mergonoto, juga menyampaikan beberapa point komitmennya, yakni PT. SAA akan segera mengurus semua proses perijinan yang dibutuhkan sebagai legitimasi usaha sesuai kewenangan dan peraturan yang berlaku (UU No. 11 tahun 2020) melalui OSS (online single submission) pada  PTSP Povinsi Maluku yang telah memiliki ISO 9001 dan 37001.

Selain itu, lanjut Ilham, PT. SAA juga akan melakukan diversifikasi komoditas yang saat ini fokus pada tebu yang telah diujicobakan selama tiga tahun, dimana hasilnya sangat sesuai.

“Diusulkan pengalihan komoditas pada komoditas kelapa, jagung dan pala serta komoditas unggulan lainnya,” ucap Tauda.

Menurut Tauda, PT. SAA juga akan mengembangkan industrinya dengan melibatkan Tenaga Kerja Lokal (TKL), sesuai kompetensi dan skill yang dibutuhkan Perusahaan.

“PT. SAA juga akan melakukan kerjasama dengan BUMN dan BUMD Provinsi Maluku, seperti Perumda Panca Karya dan PT Maluku Energi Abadi, serta segera memulai proyek investasi ini, setelah mendapatkan perijinan-perijinan yang dibutuhkan,” tuturnya.

Untuk diketahui, pertemuan antara delegasi Pemprov Maluku yang dipimpin langsung Gubernur Maluku, Irjen. Pol. (Purn) Drs. H. Murad Ismail dengan manajemen PT. SAA bertujuan untuk memantapkan rencana investasi sekaligus komitmen para pihak untuk membangun Maluku khusunya sektor pertanian.

Selain Gubernur MI, delegasi Pemprov Maluku terdiri dari Ketua Tim Gubernur Percepatan Pembangunan (TGPP) Maluku, Hadi Basalamah, Kepala Dinas (Kadis) Pertanian Provinsi Maluku, Ilham Tauda, Kepala Bappeda, Anthon Lailossa, Kepala Dinas Penanaman Modal Daerah dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMDPTSP), Syurradi Sabirin, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Lutfi Rumbia, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dam Penataan Ruang (PUPR), Muhammad Marasabessy, Direktur PT. Maluku Energi Abadi, Musalam Latuconsina dan Kepala Badan Penghubung Provinsi Maluku, Saiful Indra Patta. Sedangkan dari manajemen PT SAA, dipimpin langsung ownernya Soedomo Mergonoto. (KRI)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *